Senin, 19 Juli 2010

Petualangan Kuro dan Negeri yang Damai

Penulis : Zahra Haidar
Penerbit : Ganeca Exact
Tebal : 50 hlm

Tahukah teman-teman ada buku cerita yang khusus ditujukan pada kawan-kawan kita yang pernah terkena musibah tsunami? Ya, buku Petualangan Kuro ini disebut “Buku untuk Anak Aceh”. Buku ini berisi dua kisah yang sungguh menarik disertai gambar ilustrasi yang lucu. Buku ini adalah Buku Pengayaan, Seri Pengetahuan Integrasi Bangsa.
Petualangan Kuro mengisahkan seekor kura-kura yang hidup di tepi pantai dan keluarganya. Karena adanya tsunami, maka Kuro mengalami petualangan yang seru dan mendebarkan. Cerita selanjutnya adalah mengenai negeri yang damai. Suatu negeri fabel, atau cerita binatang, yang kedamaiannya diisi dengan tolong-menolong dan hidup berdampingan, sebagai kesadaran bersama seusai mengalami musibah dasyat yang tak akan bisa dihadapi apabila saling bermusuhan dan saling membenci.
Satu lagi yang menarik dari buku yang menjadi salah satu koleksi Perpustakaan Reading Corner ECCD-RC Jalan DI Panjaitan 70 Jogja ini adalah merupakan satu dari 74 buku lainnya yang merupakan hibah Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga DIY tahun 2009. Taman-teman dapat meminjam buku lainnya jika meluangkan waktu mengunjungi Perpustakaan Reading Corner yang dibuka 08.00 – 13.00 WIB diselingi istirahat siang 12.30-13.30.
Apabila teman-teman rajin membaca, teman-teman bukan tidak mungkin dapat menyusun suatu cerita yang seru dan dapat diterbitkan seperti buku ini. Apabila teman-teman telah membaca buku ini, jangan lupa ceritakan ulang pada yang lain ya! (Mei Rahmat, Pustakawan ECCD-RC Jogja)

Powered By Blogger
Template by layout4all